Forum
Terakhir di-update: 

apa sih kelebihan dari asuransi jiwa berjangka?

Selamat pagi. Mantan istri saya saat ini berumur 39. Teman-teman mantan istri saya menyarankan untuk ikut dalam asuransi jiwa. Awalnya mantan istri saya tidak menggubris ucapan mereka dan hanya menganggap kalau itu hanya buang-buang waktu. Namun saat ini dia ingin bergabung dengan asuransi jiwa berjangka. Saat ini mantan istri saya menjadi bingung. Yang ingin saya tanyakan ialah, apa sih kelebihan asuransi jiwa berjangka? Mohon dibantu ya. Terima kasih.

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis

User comments

  • user image

    Sabarudin

    Pertama, sebagai pemegang polis mendapatkan kebebasan dalam menentukan besarnya premi sesuai dengan kemampuan mantan istri Anda. Kedua, uang pertanggungan yang bisa diperoleh sebagai pemegang polis dan itu bisa mencapai angka miliaran rupiah

    2019.08.01 18:0
  • user image

    Yurike

    Yang menjadi kelebihan dari asuransi jiwa berjangka adalah tersedia opsi proteksi dalam jangka waktu tertentu kepada pemegang polis mulai dari 5, 10, sampai 20 tahun. Dan cocok bagi yang mempunyai kemampuan keuangan terbatas namun memiliki kebutuhan biaya pertanggungan asuransi yang besar, misalnya untuk masa depan anggota keluarga terutama pendidikan anak dan lain-lain.

    2020.03.16 13:6
  • user image

    Sylvia Yuan

    Kelebihan dari asuransi jiwa berjangka adalah terdapat pilihan perlindungan jiwa yang jenjangnya dapat dipilih mulai 5 tahun hingga 20 tahun. Sehingga bisa menyisihkan dana untuk kebutuhan lain, misalnya dana pendidikan anak mulai dari sekolah dasar hingga perguruan tinggi, dana darurat dan lain sebagainya.

    2020.04.30 9:47
  • user image

    Mahmud

    Dengan memilih produk asuransi jiwa berjangka, Anda bisa bebas menentukan berapa lama waktu yang inginkan untuk perlindungan asuransi jiwa. Anda bisa memilih 5 tahun atau perpanjangan per tahun sesuai kebutuhan dan kemampuan Anda. Asuransi jiwa akan melindungi Anda dari resiko yang mungkin Anda hadapi sehari-hari dengan uang pertanggungan yang akan diberikan jika Anda meninggal dunia dalam masa perlindungan.

    2020.05.30 7:15
  • user image

    Darto

    Kelebihan dari asuransi jiwa berjangka adalah Anda bisa menyesuaikan jumlah premi yang dibayarkan dengan kemampuan keuangan Anda. Biasanya, perusahaan asuransi bahkan menerima untuk premi rendah. Anda pun bisa memilih apakah premi mau dibayar per tahun atau per bulan dan mengantisipasi biaya pengobatan saat sakit mendadak

    2020.06.23 16:1
  • user image

    Deni

    Ooh begitu ternyata kelebihan dari asuransi berjangka ya.. Terima kasih penjelesannya ya, saya hargai banget.

    2020.06.23 16:2
  • user image

    Ms ven

    Asuransi Jiwa Berjangka ini memiliki kelebihan premi yang cenderung lebih murah. Jangka waktunya pun beragam dan dapat diperpanjang. Asuransi ini cocok untuk kepala keluarga yang mempunyai resiko lebih besar daripada anggota keluarga lainnya. Mengingat bila terjadi resiko kematian pada masa aktif polis maka Ahli waris akan mendapatkan uang pertanggungan.

    2020.10.08 4:46
  • user image

    Sari

    Asuransi jiwa berjangka merupakan salah satu jenis asuransi yang memiliki masa waktu tertentu. Asuransi jiwa berjangka memiliki beberapa kelebihan, seperti nilai premi yang cukup terjangkau, waktu asuransi yang fleksibel dan dapat ditentukan sendiri, dan memiliki nilai pertanggungan yang juga cukup besar.

    2020.10.24 4:29
  • user image

    Sonia

    Asuransi Jiwa Berjangka disarankan bagi Anda yang mengutamakan masa depan bagi keluarga Anda, misalnya untuk anak atau anggota keluarga lainnya. Asuransi Jiwa Berjangka cocok bagi Anda yang ingin memberikan warisan tapi memiliki budget yang minim. Kelebihan dari Asuransi ini kita dapat memilih premi yang kita inginkan.

    2021.04.17 6:55

Silahkan tinggalkan kesan dan opini Anda terhadap produk ini!

Forums Terkait

Asuransi Kesehatan,All (Asuransi)

Berapa biaya premi yang terdapat pada Asuransi Kesehatan International Exclusive ini?

Asuransi Kesehatan International Exclusive / AXA Mandiri

Asuransi Jiwa,All (Asuransi)

Apa saja manfaat yang diberikan oleh asuransi Manulife ProActive Plus?

Manulife ProActive Plus / Asuransi Jiwa Manulife Indonesia

Asuransi Kesehatan,Asuransi Penyakit Kritis,All (Asuransi)

Apakah penyakit kanker termasuk penyakit kritis yang diproteksi oleh asuransi AIA Critical Protection ini?

AIA Critical Protection / AIA Financial

Asuransi Kesehatan,Asuransi Jiwa,Asuransi All Risk,All (Asuransi)

Berapa besaran biaya pertanggungan yang diberikan oleh asuransi ProLiving Absolute?

Asuransi Jiwa Manulife Indonesia

Asuransi Jiwa,All (Asuransi)

Apakah asuransi jiwa Payor Term bisa digunakan di luar negeri?

FWD Payor Term / FWD Life Indonesia

All (Asuransi),All (Ekonomi)

Bagaimana cara kerja Asuransi Berjangka (Term Insurance)?

Reviews Terkait

Asuransi Perjalanan,All (Asuransi)

Perlindungan perjalanan dengan layanan prima

Tidak hanya menawarkan asuransi perjalanan luar negeri, tersedia juga Mega Travel Care Domestik dengan cakupan yang terbilang lengkap dengan nilai pertanggungan hingga Rp 100.000.000 mulai dari santuan kecelakaan diri yang menyebabkan cacat permanen hingga tutup usia, perawatan medis hingga ketidaknyamanan perjalanan baik penundaan atau pembatalan perjalanan dengan batasan usia tertanggung adalah 45 hari sampai 70 tahun, dimana jika usia peserta 71 tahun hingga 80 tahun, berlaku biaya tambahan premi sebesar 25% dengan cakupan perlindungan menjadi 75% untuk perjalanan pergi-pulang bukan untuk perawatan medis dan maksimum 90 hari.

Mega Travel Care Domestik

Asuransi Perjalanan,All (Asuransi)

Perlindungan perjalanan bagi peserta usia lanjut

Mega Travel Care International Gold

Asuransi Perjalanan,All (Asuransi),Kecelakaan,All (Kejadian Tak Terduga)

Cocok untuk Para Pemudik

Simas Mudik

Asuransi Perjalanan,All (Asuransi)

Perlindungan Optimal Selama Perjalanan

MSIG Travel Leisure C

Asuransi Perjalanan,All (Asuransi)

Perlindungan Diri Perjalanan untuk Kawasan Asia

Travellin Asia

All (Asuransi Syariah)

Asuransi perjalanan syariah

Asuransi perjalanan yang dikelola sesuai dengan syariat Islam dengan manfaat asuransi seperti kecelakaan dalam perjalanan, sakit dan cidera, serta ketidaknyamanan dalam perjalanan. Dengan premi yang sangat terjangkau dan manfaat lengkap asuransi ini menjadi pilhan saya karena sesuai dengan syariat Islam.

Travellin Domestic Safe Syariah

Bingung Soal Produk Keuangan?

Kamu bisa ngobrol langsung dan terima penawaran terbaik dari pakarnya.

Konsultasi Gratis